Evaluasi Target Kinerja, Direktur Arkas Viddy, Ph.D Adakan Rapat Bersama Pokja PNN

PNN – Kamis, 21 November 2024. Direktur Politeknik Negeri Nunukan, Arkas Viddy, Ph.D, mengadakan rapat Bersama para ketua dan tim kelompok kerja Politeknik Negeri Nunukan. Yang diantaranya kelompok kerja keuangan, kemahasiswaan, akademik, perencanaan, kepegawaian, umum & BMN.

Pada rapat tersebut membahas mengenai target-target pencapaian yang harus dicapai oleh masing-masing kelompok kerja yang akan dievaluasi apad akhir tahun 2024. Yang dimana target-target yang dicapainya tersebut dapat mendorong nilai iku Politeknik Negeri Nunukan.

Evaluasi kinerja pegawai adalah proses penilaian kinerja karyawan yang dilakukan oleh tiap satuan kerja untuk mengukur kualitas kinerja karyawan. Evaluasi kinerja pegawai dilakukan dengan cara: Menentukan tujuan evaluasi, Membuat kriteria penilaian yang jelas, Menggunakan metode yang tepat, Melakukan evaluasi secara berkala, Memberikan feedback yang konstruktif.

Evaluasi kinerja pegawai memiliki beberapa manfaat, di antaranya untuk mengetahui masalah yang dihadapi pegawai, melakukan pengembangan pegawai, pengambilan keputusan jadi lebih mudah dan tepat sasaran, meningkatkan komunikasi antar manajemen dengan pegawai, mendapatkan feedback untuk kemajuan perusahaan, menganalisis cara untuk meningkatkan produktivitas pegawai.

Sebagai sarana dalam melakukan evaluasi kinerja, pemantauan dan pembinaan kinerja perlu dilakukan. Kegiatan ini  dilaksanakan secara berkala dan dirancang untuk melihat kemajuan pencapaian kinerja serta memberikan bimbingan dan konseling guna meningkatkan kinerja. Pembinaan kinerja juga melibatkan perumusan rencana aksi sebagai tindakan korektif dan antisipatif berdasarkan hasil pemantauan kinerja. Pemantauan kinerja dilakukan secara berkala untuk melihat perkembangan pencapaian kinerja. Dengan adanya pelaksanaan pemantauan dan pembinaan kinerja yang terstruktur, diharapkan kinerja pegawai dapat terus ditingkatkan. Melalui rencana aksi yang disepakati dan tindak lanjut yang terkoordinasi, satuan kerja dapat memastikan bahwa tujuan dan sasaran kinerja tercapai dengan efektif dan efisien.

Scroll to Top