Ikuti Porseni XIII di Banjarmasin, H Trisno Minta Kontingen PNN Junjung Tinggi Sportivitas

NUNUKAN, PNN- Mewakili Direktur
Politeknik Negeri Nunukan (PNN) Arkas Viddy, SE., MM., Ph.D, Koordinator Akademik dan Kemahasiswaan H Trisno Hadi, S.KM., M.Si memberikan pembekalan kepada Mahasiswa PNN yang akan berlaga di Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) XIII di Politeknik Negeri Banjarmasin (Poliban), pada Kamis, 07 Juli 2022.

H Trisno yang juga didampingi Kepala UPT Teknologi Informasi Akbaruddin, SE berpesan kegiatan ini merupakan ajang kompetisi yang mengedepankan sportifitas.

“Kami harap adik-adik mahasiswa berusaha menjadi yang terbaik, kalah menang bukan jadi soal, yang terpenting adalah sikap sportivitas di junjung tinggi ketika berkompetisi,” kata Koordinator Akademik dan Kemahasiswaan PNN.

Ada sepuluh orang mahasiswa PNN yang diberangkatkan untuk mengikuti Porseni XIII adapun kategori yang dikuti yakni delapan orang (satu tim) untuk Cabang Olahraga Bola Voli Indoor, atau orang Kaligrafi dan satu orang Puisi.

Lebih lanjut H Trisno mengajak seluruh kontingen agar bersemangat dan menunjukkan performa terbaiknya. Walaupun PNN baru pertama kali mengikuti ajang tersebut, paling tidak PNN tampil dan turut berpartisipasi.

Dirinya juga meminta agar seluruh kontingen bersungguh-sungguh menjalani perlombaan.

“Ya walaupun kemenangan bukan yang utama, tapi kita harus tetap bisa menumbuhkan kepercayaan diri,” tukasnya.

H Trisno S.KM, M.Si dan Akbaruddin SE juga sekaligus yang mendampingi kontingen kampus PNN meminta agar mahasiswa yang mengikut Porseni untuk memahami dan mengimplementasikan tiga point’ yakni, pertama Disiplin, kedua Patuh Komando, ketiga Junjung Tinggi Sportivitas.

Porseni akan dilaksanakan mulai 13 Juli sampai 20 Juli 2022 dan rencananya dibuka Gubernur Kalimantan Selatan. (hms)

Scroll to Top